Bila mutu pendidikan hendak diperbaiki, maka perlu ada pimpinan dari para profesional pendidikan. manajemen mutu merupakan sarana yang memungkinkan para profesional pendidikan dapat beradaptasi dengan "kekuatan perubahan" yang memukul sistem pendidikan bangsa kita
Kejahatan anak remaja (juvenile delinquency) makin hari menunjukkan kenaikan jumlah dalam kualitas kejahatan dan peninggkatan dalam kegarangan serta kebengisannya yang dilakukan dalam aksi-aksi kelompok. Gejala ini akan terus-menerus berkembang sejalan dengan perkembangan teknologi industrialisasi, dan Urbanisasi.
Yang dimaksud dengan Ilmu Pendidikan Islam bukanlah ilmu pendidikan (khusus) agama Islam, melainkan ilmu pendidikan berdasarkan Islam atau menurut pandangan Islam. Tentu saja pendidikan agama di sini penting, tetapi bukan bidang satu-satunya. Bagaimanapun, menghasilkan orang yang beriman dan takwa merupakan tujuan pendidikan yang penting.
Pemikiran politik Islam (fiqh saiyah) berkembang di kepulauan Nusantara (Dunia Indo-Melayu) sejak masa kesultanan. Fiqh saiyah kepulauan Nusantara mulai berkembang sejak masa awal seperti tercermin dalam kitab-kitab semacam Hikayat Raja-raja Pasai, Hikayat Melayu, Bustanussalatin dan Mir'attullab.
Pendidikan merupakan jalan utama untuk mendekatkan diri kepada Allah, sehingga kita memperoleh kebahagiaan hidup dunia dan akhirat. persoalannya, sekarang ini pendidikan telah didistorsi menjadi alat untuk mencapai kemashuran, kedudukan dan materi semata.
Buku hasil karya David Wijaya ini menjelaskan secara rinci mengenai praktik dan peran Perguruan Tinggi di dalam mengembangkan mental kewirausahaan mahasiswa. Buku ini merupakan sumbangan berarti bagi pengembangan pendidikan kewirausahaan yang masih sedikit jumlahnya.
Antropologi merupakan salah satu cabang ilmu sosial yang mempelajari budaya masyarakat. Antropologi juga mempelajari manusia sebagai mahluk biologis sekaligus mahluk sosial. Ilmu ini lahir atau muncul dari ketertarikan orang-orang Eropa yang melihat ciri-ciri fisik, adat istiadat, dan budaya yang berbeda di Eropa.
Dalam kegiatan pendidikan yang kian berkembang, sehingga tidak dapat dimungkiri pula berbagai tantangan zaman semakin merajai, sehingga mau tidak mau para pakar dari berbagai kalangan ikut nimbrung di dalamnya dalam menyelesaikan segala bentuk masalah akan di hadapi, lebih-lebih pada jenjang pendidikan sekolah dasar (SD).
Keragaman karakter perkembangan dan persoalan peserta didik merupakan tantangan peluang untuk mengkreasi strategi pendidikan yang lebih memfokuskan pada pengembangan sumber daya manusia secara holistik dan komprehensif. bimbingan dan konseling telah menjadi salah satu pilar yang memperkokoh pendidikan dalam upaya pengembangan mutu sumber daya manusia di Indonesia